
Oleh : dr. Nyoman Artha Megayasa, Sp.N
Nyeri Punggung adalah salah satu penyakit yang paling sering umum terjadi. Kebanyakan orang akan mengalami sakit punggung di beberapa titik dalam kehidupan mereka. Untungnya, sakit punggung adalah kondisi yang dapat dicegah dan ditangani. Perawatan di rumah yang sederhana dan postur yang tepat sering kali dapat menyembuhkan dan mencegah nyeri punggung.
Siapa saja yang sering mengalami nyeri punggung?
Tidak saja hanya orang yang sering mengangkat berat yang menderita nyeri punggung namun di era modern seperti sekarang dan dengan maraknya Work From Home, terlalu banyak duduk, tidak cukup gerakan dan berat badan yang berlebih menjadi penyebab paling sering dari nyeri punggung.
7 Cara Mengatasi Nyeri Punggung
- Perbaiki posisi tidur – Tidur bisa jadi sulit saat Anda mengalami sakit punggung. Ini bisa menjadi lingkaran setan karena kurang tidur bisa membuat sakit punggung Anda semakin parah. Nyeri punggung bisa diperburuk dengan tidur dalam posisi yang tidak nyaman. Berbaring miring untuk sementara dan meletakkan bantal di antara kedua lutut untuk menjaga tulang belakang Anda dapat mengurangi ketegangan pada otot punggung Anda. Jika Anda harus tidur telentang, letakkan bantal di antara kedua lutut Anda. Pastikan Anda tidur di kasur yang cukup kokoh dan keras untuk menopang tubuh Anda.
- Perbaiki Postur Tubuh – Membungkuk itu tidak sehat. Selain itu, postur tubuh yang buruk dapat memperparah sakit punggung, terutama jika Anda duduk dalam waktu lama. Jangan sering membungkuk di depan komputer. Duduk tegak, bahu rileks, dan punggung menempel pada sandaran kursi dapat membantu untuk mencegah nyeri punggung.
- Berat Tubuh yang Ideal – Orang yang kelebihan berat badan lebih mungkin menderita nyeri punggung. Intinya, kelebihan berat badan akan menambah beban dan tekanan pada tulang belakang. Akibatnya, ada risiko cedera yang lebih besar pada tulang belakang dan punggung.
- Jangan Berbaring Terlalu Lama – Bagi penderita nyeri punggung, biasanya direkomendasikan untuk istirahat di tempat tidur. Tetapi berbaring terlalu lama dapat menjadi berbahaya. Berbaring terlalu lama dapat memperlemah otot-otot punggung dan hal ini dapat memperburuk nyeri punggung. Beristirahatlah tidak lebih dari satu atau dua hari dan bangunlah secara bertahap.
- Bergeraklah – Berdiri, duduk, atau berbaring dalam satu posisi untuk waktu yang lama dapat berdampak buruk bagi punggung Anda. Bergeraklah, dan lakukan peregangan sederhana untuk mengurangi tegangan dari otot-otot punggung Anda. Hal ini akan membantu meningkatkan sirkulasi ke punggung Anda dan tentunya dapat membantu meredakan nyeri punggung.
- Olahraga- Olahraga adalah salah satu kunci terpenting untuk kesehatan. Latihan kekuatan rutin yang berfokus pada otot inti (Otot dada, perut dan punggung) dapat membantu menurunkan risiko cedera punggung. Otot inti yang kuat adalah salah satu cara terbaik untuk menghindari sakit punggung di masa depan. Nyeri punggung dapat dikurangi dengan meningkatkan kekuatan dan fleksibilitas tubuh Anda.
- Kurangi Beban Punggung Anda – Mengangkat barang dengan tidak benar adalah penyebab umum nyeri punggung. Membawa tas laptop, koper, atau tas belanjaan yang berat dapat meningkatkan beban otot punggung Anda. Membawa beban lebih sedikit, mendistribusikan beban ke kedua sisi tubuh Anda, memposisikan beban mendekati dada atau menggunakan tas yang beroda dapat meringankan beban dari punggung Anda.
Kapan Harus Ke Dokter Saraf / Neurologi?
Pada umumnya mayoritas dari nyeri punggung dapat membaik dengan sendirinya. Namun pergilah ke Dokter Neurologi apabila nyeri punggung anda tidak membaik setelah 4 minggu atau Anda mengalami nyeri yang menghalangi Anda untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Dokter Neurologi akan dapat membantu Anda untuk mendiagnosa dan memberikan penanganan yang tepat untuk kondisi Anda.
Referensi :
- Healthline (2017) 10 Daily Habits To Stop Back Pain. Available at: https://www.healthline.com/health/back-pain-management (Accessed: 25 April 2021).
- Lights, V. and Minnis, G. (2019) Back Pain: Symptoms, Causes, Diagnosis, and Treatment. Available at: https://www.healthline.com/health/back-pain (Accessed: 25 April 2021).
- Mayo Clinic (2020) Back pain – Symptoms and Causes. Available at: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/back-pain/symptoms-causes/syc-20369906 (Accessed: 25 April 2021).
- Sreenivas, S. and Smith, M. W. (2020) 6 Ways to Improve Back Pain. Available at: https://www.webmd.com/back-pain/features/6-back-pain-tips (Accessed: 25 April 2021).
- Wheeler, T. (2020) 14 Ways to Relieve Back Pain. Available at: https://www.webmd.com/pain-management/ss/slideshow-relieving-back-pain (Accessed: 25 April 2021).